Manajemen Dasar Toko Online

Setelah kita memahami Pengertian Toko Online, kita harus mengetahui bahwa dalam sebuah Toko Online yang bagus minimal terdapat 4 (empat) manajemen dasar. Empat manajemen dasar itu adalah :

a. Manajemen Produk

Manajemen produk atau disebut juga inventory management merupakan kemampuan toko online untuk memudahkan pemilik toko atau admin web dalam memanajemen produk yang akan dijual seperti menambah, mengedit, dan menghapus produk. Semua informasi yang berkaitan dengan produk mulai dari harga, pajak, stock barang, gambar, dan sebagainya diatur di sini. Untuk itulah manajemen produk merupakan hal yang sangat krusial dalam toko online.

b. Manajemen Pemesanan

Ketika ada member toko online yang melakukan pemesanan barang, tentunya kita harus bisa mengecek dan mengetahui barang yang dipesan tanpa perlu si member menghubungi kita terlebih dahulu. Nah, untuk mengecek pemesanan barang ini kita dapat mempergunakan fasilitas manajemen pemesanan. Di dalam manajemen pemesanan, kita juga bisa merubah status pemesanan, misalnya dari semula pending (member baru pesan) dirubah menjadi confirmed (member sudah membayar dan barang sudah dikirim) atau cancelled (pembelian dibatalkan). Manajemen pemesanan ini nantinya dapat menghasikan laporan keuangan toko online kita secara otomatis. Namun ada tidaknya fitur ini tergantung pada CMS toko online yang kita pakai. Tidak semua CMS toko online dapat menghasilkan laporan keuangan secara otomatis.

c. Manajemen Pembayaran

Manajemen pembayaran merupakan tempat untuk mengatur metode pembayaran pada toko online kita. Di sini kita bisa menambah atau mengurangi metode pembayaran yang akan dipakai member dalam bertransaksi di toko online kita. Beberapa CMS toko online seperti Virtuemart dan Magento telah mendukung hampir semua metode pembayaran, seperti transfer antar rekening, kartu kredit, paypal, 2Checkout, dan sebagainya.

d. Manajemen Pengiriman

Manajemen pengiriman adalah tempat untuk mengatur ekspedisi atau jasa pengiriman yang akan kita pakai dalam mengirimkan barang ke pembeli. Di sini kita bisa menentukan tarif pengiriman perberat barang sesuai dengan harga paket pengiriman dari ekspedisi. Nantinya tarif pengiriman ini akan otomatis ditambahkan ke dalam tagihan pembelian member. Namun khusus untuk toko online yang menjual produk digital dimana member dapat men-download produk tersebut, manajemen pengiriman ini tidak diperlukan.

Itulah empat manajemen dasar dalam toko online. Semoga dapat mencerahkan kita semua…

copas : http://pakartokoonline.com/4-manajemen-dasar-toko-online/

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar